5 Aplikasi Secara Gratis bagi Kalian yang Hobi Menulis 



Hai sahabat pena pada artikel ini saya ingin merekomendasikan aplikasi gratis untuk hobi menulis, dan aplikasi ini bisa kalian download di smartphone atau laptop kalian sendiri tanpa mengeluarkan uang sepeserpun. 5 Aplikasi yang saya rekomendasikan ini merupakan beberapa aplikasi menulis terbaik bagi para penulis.

Tak perlu takut bagi pemula, 5 aplikasi ini juga cocok bagi kalian yang baru terjun didunia menulis. Kalian bisa menulis apa yang ingin kalian tulis dan akan dibaca langsung oleh orang lain. Sehingga kalian bisa lebih semangat untuk menulis serta menggembangkan karya yang kalian tulis.

Berikut ini 5 aplikasi yang perlu diketahui oleh kalian yang punya hobi menulis dan ingin mempublishnya secara gratis.

 

1. Wattpad



Wattpad merupakan aplikasi yang sering digunakan penulis untuk menghasilkan suatu karya tulis seperti novel. Saya merekomendasikan aplikasi ini karena wattpad termasuk platform daring yang memungkinkan penggunanya untuk menulis,selain menulis kalian juga bisa membaca karya-karya tulis dari orang lain.

Aplikasi ini didirikan oleh Allen Lau dan Ivan Yuen. Kalian bisa membuat akun secara gratis terlebih dahulu sebelum menulis maupun membaca. Aplikasi ini kalian bisa mendownload melalui Google Play Store yang kalian miliki. Dengan menggunakan aplikasi ini kalian bisa menulis karya kalian dimana dan kapanpun kalian berada.

Aplikasi wattpad telah melahirkan banyak penulis hebat yang mampu mempublikasikan karyanya dalam bentuk novel yang diterbitkan oleh perusahaan-perusahaan penerbitan buku terbaik di Indonesia salah satunya yaitu Gramedia pustaka utama.

 

2. Steller


Aplikasi ini diluncurkan sejak tahun 2014, tapi aplikasi menulis ini baru popular pada tahun 2016 sampai sekarang. Aplikasi steller merupakan aplikasi jejaring sosial yang berasal dari California, Amerika Serikat. Awal mula terkenalnya steller yaitu saat munculnya film Everest, karena pihak Universal Pictures mempromosikan filmya melalui steller sehingga para pengguna bisa mengkases cerita Everest di aplikasi steller.

Dalam aplikasi ini kalian bisa menambahkan foto dan video sehingga mampu membuat cerita yang kalian tulis menjadi lebih menarik. Setelah menuliskan karya kalian di steller kalian bisa membagikan secara langsung ke platform sosial media contohnya twitter dan fecebook. Jadi karya kalian dapat dibaca oleh followers kalian masing-masing.

 

 

3. Novel Toon



Aplikasi yang saya rekomendasikan ketiga yaitu noveltoon. Alasan saya merekomendasikan aplikasi ini karena kini aplikiasi novel toon sudah diunduh lebih dari 5 juta pengguna, baik untuk menulis maupun membaca. 

Aplikasi ini bisa kalian unduh secara gratis melalui Play Store dan App Store. Selain itu dalam aplikasi ini terdapat sistem gaji bagi para penulis di novel toon, tapi untuk hal ini kalian harus konsisten menulis sampai akhirnya kalian dikontrak. Apabila kalian dikontrak akan mendapatkan gaji yang setiap bulan sekitar Rp.1.500.000.

 

4. Novelist

 


Novelist adalah salah satu aplikasi terbaik untuk menulis novel aplikasi di pasaran penulis. Novelist memiliki fitur-fitur yang sangat membantu untuk penulis, contohnya memiliki kemampuan membuat outline novel, kemampuan untuk membuat karakter serta plot cerita. 

Sehingga kalian bisa menulis dengan mudah dan cepat melalui aplikasi ini. Untuk kalian yang ingin menggunakan aplikasi ini untuk menulis kalian bisa mendownload melalui Play Store dan App Store di smartphone atau laptop.

 

 

5. JotterPad

 

JotterPad merupakan editor teks untuk penulis kreatif, didalam aplikasi ini kalian dapat menemukan alat yang kemungkinan dibutuhkan saat kalian menulis. Kelima aplikasi menulis yang saya sarankan ini memiliki banyak font sehingga kalian bisa memberikan tulisan  bentuk font yang menarik atau sesuai dengan yang kalian inginkan.

Aplikasi menulis ini memiliki kamus terintegrasi sehingga akan muncul sendiri sinonim kata yang akan kalian gunakan, di aplikasi ini memiliki latar belakang gelap, terdapat pencari frasa, keyboard yang diperluas, serta terdapat jumlah kata yang kalian tulis. Untuk kalian ingin mencoba jotterpad kalian dapat mendownload di Play Store dan App Store secara gratis.

 


Posting Komentar

0 Komentar